4 Kunci Mengontrol Darah Tinggi Tetap Stabil
4 Kunci Mengontrol Darah Tinggi Tetap Stabil, foto : Ilustrasi-google,alodokter.com--
LahatPos - Darah tinggi atau hipertensi memang masih jadi salah satu penyakit yang diderita masyarakat. Selain faktor genetik, gaya hidup tak sehat juga menjadi sebab darah tinggi menjadi tak terkendali.
Dilansir dari laman WHO, Kamis (4/1), tekanan darah tinggi atau hipertensi terjadi ketika tekanan dalam pembuluh darah melebihi batas normal, yaitu 140/90 mmHg atau lebih tinggi.
Namun sayangnya, sebagian besar penderita darah tinggi atau hipertensi hipertensi tidak merasakan adanya gejala. Umumnya, gejala yang dirasakan antara lain Sakit kepala parah, Nyeri dada, Pusing, Kesulitan bernafas, Mual muntah, Perubahan penglihatan, Kecemasan, Kebingungan, Dengung di telinga, Mimisan, dan Irama jantung yang tidak normal.
Kondisi ini dapat menjadi serius jika tidak diatasi. Sehingga identifikasi hipertensi diperlukan dan dapat dilakukan melalui pemeriksaan tekanan darah.
BACA JUGA:Presiden Indonesia Ke Depan Harus Pahami Geopolitik
BACA JUGA:Dilema Liverpool Tanpa Mohamed Salah
Beberapa penyebab darah tinggi antara lain faktor usia, genetik, kelebihan berat badan, kurangnya aktivitas fisik, konsumsi garam berlebihan, dan minum alkohol secara berlebihan.
Sehingga, mengubah gaya hidup bisa menjadi kunci untuk mengendalikan tekanan darah tinggi. Meskipun banyak individu yang menerapkan perubahan positif ini, tetap penting untuk menjaga keseimbangan dengan penggunaan obat yang diresepkan. Berikut 4 kunci untuk mengendalikan darah tinggi.
1. Makan lebih banyak sayuran dan buah-buahan
Makan lebih banyak sayuran dan buah yang mengandung lemak baik. Kurangi makanan berlemak terutama junk food.
2. Lakukan aktivitas fisik
Lakukan aktivitas fisik secara teratur. Seperti jalan cepat pada pagi atau sore hari tapi dilakukan secara rutin. bisa juga melakukan senam.
BACA JUGA:Tiga Siswa Dapat Bantuan Pasca Banjir
BACA JUGA:Prioritas Enam Kecamatan Penghasil Cabe