Lumpia Jamur, Cemilan Kekinian Yang Sedap Disantap Sore Hari, Simak Resepnya Disini
Resep Lumpia Jamur-sumber foto google-lahatpos
Bacakoranlahatpos.com – salah satu aktifitas yang biasa dilakukan orang orang adalah santai di sore hari, ketika pulang kerja ataupun setelah melakukan aktifitas seperti olahraga dan lain sebagainya.
Nah pada saat santai tersebut, kurang pas rasanya jika tanpa camilan yang sedap dan enak, untuk itu melalui artikel ini kami akan memberikan kamu , Cemilan Kekinian Yang Sedap Disantap Sore Hari bernama lumpia jamur, berikut resepnya.
Bahan:
20 lembar kulit spring roll ukuran besar
Bahan isian:
350 gr ayam giling
150 gr jamur shitake & champignon
150 gr buncis
100 gr wortel
6 siung bawang putih
8 siung bawang merah
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
½ sdt minyak wijen
¼ sdt garam
¼ sdt merica
1 sdm gula pasir
Bahan telur:
3 butir telur
⅛ sdt garam
⅛ sdt merica
Bahan saus aci:
100 gr tepung tapioka
750 ml air
50 gr gula merah
⅛ sdt garam
Cabai rawit hijau
Sambal bangkok
Cara membuat:
Potong kecil-kecil jamur, wortel, dan buncis kemudian haluskan bawang putih dan iris bawang merah
Kocok telur dengan garam dan merica kemudian panaskan sedikit Minyak Goreng. masak telur sambil diaduk, sisihkan
Panaskan sedikit Minyak, tumis jamur hingga kecokelatan lalu masukkan wortel dan buncis, tumis hingga matang, sisihkan
Di wajan yang sama panaskan sedikit Minyak lalu tumis bawang merah hingga wangi
Masukkan bawang putih, tumis hingga harum lalu masukkan ayam giling, masak hingga matang
Masukkan telur dan sayuran, aduk rata kemudian tambahkan kecap asin, saus tiram, garam, merica, gula pasir, dan minyak wijen, aduk rata
Untuk saus kental, dalam keadaan api mati campurkan air, tepung tapioka, dan gula merah, nyalakan api kemudian tambahkan garam, masak hingga mengental dan mengkilap, sisihkan ke dalam mangkuk, dinginkan
Siapkan kulit spring roll, oles saus kental di bagian bawah kulit spring roll lalu masukkan isian dan gulung
Panaskan Minyak, goreng lumpia di api sedang beberapa saat hingga kuning keemasan, tiriskan
semoga bermanfaat.