Hari Raya Idul Adha, Harga Ayam Potong Meroket

Foto : Yni/Lapos Antrian para pembeli ayam di salah satu penjual ayam --

Koranlapos.com -  Sejak menjelang hari Idul Adha 1445 H di ketahui harga daging ayam potong di Kabupaten Lahat mengalami kenaikan  perkilo gramnya.

 

Salah satu pedagang daging ayam potong di Sukaratu  dipadati oleh para pembeli dengan harga ayam yang semula berada di harga Rp. 28.000,- telah naik menjadi Rp. 32 .000 hingga Rp. 40.000 perkilo gram. 

 

Kenaikan harga ini disampaikan oleh Fani salah satu penjual ayam potong tersebut, mengatakan hal ini sangat sering terjadi karena bertepatan dengan momentum termasuk hari raya Idul Adha 1445 H, di mana jumlah permintaan daging ayam potong mengalami kelonjakan.

BACA JUGA:Tradisi Ziarah Kubur Tetap Terjaga

"Memang tiap lebaran Idul Adha selalu ada kenaikan per kilonya, tapi biasanya tidak lama akan normal kembali" ucap Fani, Senin, (17/6) 

 

Ditambahkan, kenaikan harga daging ayam potong mulai naik sejak beberapa hari ini hingga memasuki H-1 lebaran Idul Adha 1445 H.

 

“Kalau naiknya sudah sejak dua hari yang lalu. Untuk harga ayam yang gede itu Rp 40 ribu per kilogramnya, kalau yang kecil bisa sampai Rp 28 ribu per kilogram,” jelasnya. 

BACA JUGA:Alhamdulillah, Pj Bupati Lahat Sebut Jumlah Hewan Kurban Tahun 2024 Meningkat Pesat

Dia berharap, kenaikan harga daging ayam ini tidak akan berlangsung lama, meskipun telah memasuki hari raua Idul Adha 1445 Hijriah.

 

Tag
Share