Lahat Pos, Palembang - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi memimpin secara langsung Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Bank Sumsel Bangka Belitung (Babel) dengan agenda Perubahan Pengurus Bank Sumsel Babel, bertempat di Bank Sumsel Babel Kantor Pusat Lantai 16 Jakabaring Palembang, pada Jum’at (6/12/2024).
Usai memimpin RUPS LB, Elen menyebutkan beberapa agenda yang dibahas pada rapat tersebut. Pertama, Focus Group discussion (FGD) mengenai penguatan Bank Sumsel Babel dalam meningkatkan perekonomian yang ada di Provinsi Sumsel dan juga Provinsi Babel.
Kemudian, membahas persetujuan terhadap tata kelola Bank Sumsel Babel sesuai dengan yang disyaratkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJk).
Menurut Elen, diperlukan komunikasi yang intensif untuk mengembangkan perekonomian yang lebih baik lagi dan lebih maju lagi. (*)