Cawabup Widia Ningsih Kagumi Pesona Danau Dedughuk Bahkan di Hibur Seni Tradisional Betadut

Senin 11 Nov 2024 - 07:11 WIB
Reporter : Pur
Editor : Pur

Lahatpos.bacakoran.co. Muara Enim - Cawabup Lahat Widia Ningsih kagumi pesona keindahan dan keasrian Danau Dedughuk bahkan kehadiran Cawabup Widia Ningsih juga sempat di hibur dengan Kesenian tradisional Betadut.

Di Danau Dedughuk Cawabup hadir untuk meluangkan waktu menikmati keindahan alam dengan menikmati segarnya udara perbukitan perbatasan antara Kabupaten Lahat dan Kabupaten Muara Enim.

Danau Dedughuk bisa ditempuh dengan kendaraan mobil dengan jarak tempuh sekitar 27 kilometer dari Kecamatan Kota Agung Kabupaten Lahat. Jika dari Desa Tunggul Bute berjarak sekitar 15 kilometer juga bisa di tempuh dengan kendaraan roda 4 ataupun roda 2.

Danau Dedughuk berada di perbatasan Kabupaten Lahat dan Kabupaten Muara Enim tepatnya di Yayasan Rantau Dedap Desa Segamit Kecamatan Semende Darat Ulu Kabupaten Muara Enim.

Di Danau Dedughuk Cawabup Lahat Widia Ningsih sangat mengagumi keindahan alamnya yang masih asri dan dengan udara yang sejuk.

"Indah sekali pemandangan Dedughuk ini, wilayah sekitarnya juga masih cukup asri dengan udara dan air yang cukup dingin " katanya.

Di Danau Dedughuk Cawabup Lahat Widia Ningsih juga di sambut dan dihibur dengan kesenian tradisional Betadut yang di lantunkan oleh Mawar yang merupakan warga setempat.

Di Danau Dedughuk Cawabup Widia Ningsih selain menikmati pemandangan alam serta udara yang sejuk dirinya juga menyempatkan diri untuk mencoba menaiki rakit bambu yang ada di Danau Dedughuk bahkan sampai di tengah Danau.

"Karena di sini cuaca nya masih baik dan masih asri, Insyaallah lain waktu kita akan kembali lagi ke sini dan Insyaallah sudah dilantik menjadi wakil Bupati " harapnya (*)

Kategori :