Roti Bakar Mini Enak Murah Meriah

Minggu 18 Feb 2024 - 18:26 WIB
Reporter : Yani
Editor : Zaki

LAPOS, Lahat - Roti bakar menjadi salah satu makanan yang sangat popular di tengah masyarakat. Rasa roti yang lezat, renyah dan sangat gurih menjadikan roti bakar digandrungi banyak anak kecil

 

Roti bakar sendiri merupakan makanan yang dibuat dari bahan roti yang kemudian dibakar dengan ditambahkan selai dan juga perasa yang lainnya. Belakangan ini telah muncul roti bakar yang memiliki bentuk kecil atau berbentuk mini yang dikenal dalam nama roti bakar mini.

 

Salah satu penjual roti bakar, Bg Eff biasanya berjualan di sekolah-sekolah, mengatakan tidak seperti penjual roti bakar lainnya, menjual dengan harga murah dan rotinya dipotong-potong

 

"Ingin berbeda dari penjual roti lainnya, karena saya biasanya mangkal di sekolah-sekolah yang otomatis pembelinya anak-anak, jadi saya sengaja dibikin murah dan roti menyesuaikan," ujarnya

 

Sambung Ef, dengan jualan seperti ini sangat banyak keuntungannya di bandingkan roti dari biasanya, hanya dengan menambahkan selai bermacam rasa.

 

Adapun, dalam satu bungkusan roti bisa ia dapatkan 5 hingga 6 potongn roti, hanya menambahkan selai dengan varian rasa seperti, rasa coklat, strawberry, blueberry, keju

 

"Dari sebagian banyak rasa harganya masing-masingnya berbeda, dimulai harga Rp. 2000 untuk rasa coklat, strawberry, sedangkan harga Rp. 4000 untuk rasanya yang dabel," ungkapnya. (yani)

 

Kategori :