MANTAP! DPMDes Manfaat Perkarangan Kantor, Ternyata untuk Ini

Kamis 11 Jan 2024 - 19:37 WIB
Reporter : sumantri
Editor : Zaki

LAPOS, Empat Lawang - Pekarangan Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Empat Lawang, dipenuhi dengan tanaman sayur-sayuran.

 

Berbagai jenis sayuran ada di lahan yang tidak terlalu luas tersebut, maulai dari cabe, kacang panjang, labu kuning dan jenis tanaman obat-obatan seperti jahe, serai dan kunyit.

 

Kegiatan ini merupakan inisiasi Kepala Dinas PMD Kabupaten Empat Lawang, untuk mendukung Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) di Kabupaten Empat Lawang.

 

Kepala DPMD Kabupaten Empat Lawang, Agus Rochman Basuki, mengaku kalau dirinya tidak hanya memikirkan lingkungan tempat tinggal. Namun juga memikirkan lingkungan kantor.

 

"Sangat disayangkan jika lahan dibiarkan kosong dan hanya ditumbuhi rumput liar saja," kata Agus, kemarin.

 

Jadi lanjut Agus, pihaknya menanam berbagai sayuran, tanaman obat-obatan tradisional. Seperti tanaman jahe yang bermanfaat meringankan gejala flu, demam, memperkuat daya tahan tubuh serta menurunkan tekanan darah.

 

"Lahan kantor yang ditanami sayuran terlihat lebih segar dan asri. Kantor juga terlihat indah, kita kerja juga lebih nyaman," ujarnya.

 

Untuk hasil dari sayuran tersebut ditambahkan Agus, bisa dipanen oleh pegawai dan staf kantor. Petugas yang merawat lahan tersebut juga pegawai dan staf kantor.

 

"Perawatan tanaman ini tidak terlalu sulit, tidak memakan waktu. Hanya pemupukan dan penyiraman yang bisa dilakukan oleh pegawai dan staf kantor," pungkasnya. (smt)

 

 

 

 

 

 

Kategori :