Keberhasilan Desa Pagar Agung Lahat Bikin Produk Jahe Merah, Ternyata Banyak Khasiatnya
FOTO IST Produk Bubuk Jahe Merah Siap Seduh dari Desa Pagar Gunung, Kecamatan Pagar Gunung Lahat.--
Kata Elsye, tanaman ini diprakarsai oleh Kades Pagar Agung melalui pengelolaan ketahanan pangannya, memberikan bantuan bibit jahe merah kepada seluruh masyarakat di Desa Pagar Gunung, agar masyarakat mau menanam dan memanfaatkan pekarangan rumahnya.
"Jadi kami dari kecamatan ikut mensuport agar produk UP2K dari desa ini dapat berkembang dalam pemasarannya dan dikenal oleh masyarakat luas khususnya masyarakat Kabupaten Lahat," ujarnya.
Selain itu, saat ini PPK Desa Pagar Gunung tengah mengurus produk olahan ini menjadi Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT) di Kecamatan Pagar Gunung Kabupaten Lahat. Mudah-mudahan kedepan dan berharap pihak-pihak dari CSR ikut memperkenalkan produk ini untuk mengembang usaha ini.
"Selain produk bubuk Jahe Merah, masyarakat juga berhasil membuat produk olahan Kopi Jahe. InsyaAllah kedepan akan terus berkembang," tuturnya. (*)