Kekerasan Terhadap Anak, Jadi Atensi

FOTO ZAKI/LAPOS Kepala Kejaksaan Negeri Lahat Toto Roedianto SSos SH saat diwawancarai awak media.--

LAPOS, Lahat -  Kasus kekerasan terhadap anak di Kabupaten Lahat. Juga menjadi perhatian serius pihak Kejaksaan Negeri Lahat.

 

Kepala Kejaksaan Negeri Lahat Toto Roedianto SSos SH menyampaikan. Terkait tingginya kasus asusila dan cabul. Kedepan pihaknya akan berkoordinasi dan bekerja sama dengan pihak MUI, tokoh agama dan pemerintah daerah dan forkompimda. 

 

"Dimana peran bersama memberikan edukasi dan bahaya dari tindakan tersebut. Akan menjadi atensi terhadap perbuatan bulying, pergaulan bebas dan asusila terhadap anak," ujarnya, usai acara pemusnahan barang bukti di halaman kantor Kejari Lahat, Rabu (13/12).

 

Sambungnya, bahwa melalui bidang intel Kejari Lahat juga akan melakukan penyuluhan dan penerangan hukum ke sekolah- sekolah.

 

Untuk diketahui, Data laporan yang masuk di unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Lahat. Mencatat untuk jumlah korban sebanyak 37 orang. Para korban ini menjadi korban persetubuhan sebanyak 19 kasus, pencabulan 6 kasus, dan kekerasan fisik sebanyak 12 kasus. (zki)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan