Fauzan : Tak Bisa Tanpa Dukungan OPD

FOTO SUMANTRI Pj Bupati Empat Lawang saat memberikan arahan kepada para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Empat Lawang.--

LAPOS, Empat Lawang - Penjabat (Pj) Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin mengaku tidak bisa melalukan pembinaan pegawai tanpa jika Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) tidak bekerja. Selain itu dirinya juga tidak bisa melaksanakan kebijakan keuangan jika Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) tidak mensuport.

 

Menurut Fauzan, dirinya juga tidak akan bisa memperbaiki dan mengelola kehidupan pasar jika Kepala Disprindag tidak bergerak dengan pasukannya. Selain itu masyarakat tidak akan tahu apa yang dia kerjakan jika Kepala Diskominfo tidak merangkul para wartawan.

 

"Api tidak mungkin aku yang memadamkannya, kecuali Dinas Damkar yang bergerak, lalu lintas tidak mungkin aku turun kelapangan kalau bukan Dishub. Uang tidak akan masuk kalau Kepala Dispenda tidak bekerja," ungkap Fauzan, disela-sela penandatanganan Fakta Integritas kemarin.

 

Dirinya lanjut Fauzan, melaksanakan tugas luar bukan untuk bersantai ria, sebab menurutnya dirinya meninggalkan Empat Lawang bukan untuk hepi-hepi. Tapi demi Allah untuk mencari apa yang bisa dibawa ke Kabupaten Empat Lawang.

 

"Oleh karena itu mohon suport, mohon dukungam dari kawan-kawan semua. Agar tugas-tugas ini dapat kita laksanakan dengan penuh kebijakan," ujarnya.

 

Kemarin ditambahkan Fauzan, dirinya bicara empat mata dengan Pj Gubernur Sumsel, dan berpesan agar pandai-pandai meniti buih selamat badan sampai keseberang.

 

 

"Ini sudah masa melakukan kebijakan-kebijakan, kalau 1 bulan kemarin istilah pengantin baru belum ada apa-apa. Tapi memasuki bulan ke 2, rink, link, komunikasi itu harus tetap dijaga dan dipelihara," ucapnya. (smt)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan