Jalan Hauling Batubara, Wabup Lahat : Sudah Ada Investor

Foto:Tiara/Lapos Rapat mengenai pembangunan jalan hauling batubara, di Oproom Pemkab Lahat. --
Lahat Pos - Wakil Bupati Lahat Widia Ningsih SH MH hadiri rapat mediasi rencana pembangunan jalan hauling batubara yang digelar di Ruangan Ops Room Pemkab Lahat.
Rapat mediasi hari ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan masyarakat Merapi Area, perusahaan tambang batubara PT BSP (Bumi Sawit Permai) dan PT TPB (Tiga Putri Bersaudara), dan instansi pemerintah terkait.
Dalam rapat kedua ini Widia Ningsih menyampaikan bahwa, Kabupaten Lahat ini banyak sekali tambang yaitu sebanyak 26 pemilik IUP dan 46 transportir.
“Kita sangat tau dengan banyaknya tambang itu, tentunya banyak juga faktor negatifnya untuk masyarakat khususnya debu, kemacetan, kesehatan, dan kecelakaan. Maka dari itu pemerintah sangat menyetujui sekali, dengan pemindahan jalan hauling batubara ini,” kata Widia.
Sambungnya, akan tetapi kendalanya tetap saja sama, dimana tidak ada keseriusan dari investor.
“Jadi sudah beberapa tahun kemarin, kita tidak pernah mendapatkan investor yang serius dalam menangani permasalahan ini. Alhamdulillah tahun ini kita sudah mendapatkan investor yang serius, tetapi masih menunggu dari beberapa pihak salah satunya PT Musi Hutan Persada (MHP) dan juga PT BSP,” jelasnya.