Mengenal Fakta Unik Suku Kajang Sulawesi Selatan

Sabtu 05 Oct 2024 - 10:15 WIB
Reporter : Yni
Editor : Yni

 

Lahat Pos - Suku Kajang adalah salah satu suku yang unik di Sulawesi Selatan. Mereka tinggal di desa Tanepoa, kecamatan Kajang, kabupaten Bulukumba. Suku Kajang dikenal dengan tradisi mereka yang sangat sederhana dan tradisional.

Suku Kajang diperkirakan sudah ada sejak abad ke-15, mereka berasal dari kerajaan Goa yang runtuh pada abad ke-16. Suku Kajang kemudian melarikan diri ke desa Tanepoa untuk menghindari perang dan perbudakan.

Beberapa fakta menarik tentang Suku Kajang : 

1. Suku Kajang hidup dalam rumah-rumah yang terbuat dari kayu dan bambu. Mereka tidak menggunakan listrik, sehingga mereka menggunakan api untuk memasak dan menerangi rumah mereka.

BACA JUGA:Curug Citambur Favorit Para Pecinta Alam

BACA JUGA:Waspada! Ini Dia Penyebab Tublensi Parah Hantui Pesawat Terbang

2. Bentuk rumah Suku Kajang sangat unik. Mereka menempatkan dapur dan tempat buang air mereka berada di depan.

3. Semua rumah di Suku Kajang menghadap ke barat. Mereka meyakini bahwa rumah yang berlawanan arah dengan terbitnya matahari akan mendapatkan keberkahan. 

4. Suku Kajang tidak menggunakan alas kaki.

Mereka meyakini bahwa manusia berasal dari tanah, sehingga tidak boleh ada sekat antara tanah dengan kaki manusia. 

5. Suku Kajang menggunakan pakaian serba hitam. Mereka meyakini bahwa warna hitam adalah simbol atau bentuk persamaan derajat antara satu dengan yang lain. (*) 

Kategori :