Kikim Timur, Koranlapos.com - Sebanyak tiga Penjabat Sementara (Pjs) Kepala Desa (Kades) di Kecamatan Kikim Timur bakal diganti. Yakni Cempaka Sakti, Purwaraja dan Padu Raksa. Tertuang dalam surat Pemerintah Kecamatan Kikim Timur nomor 140/406/Kec-KT/2024.
Dalam isi surat menyebutkan : bahwa sehubungan dengan surat Nomor 141/559/DPMD/V/2024 tanggal 25 September 2024 perihal pelimpahan pelantikan Penjabat Kepala Desa.
Diketahui jabatan Pjs Kades sekarang dijabat oleh ASN. Yakni Pj Kades Padu Raksa dijabat Indratno SE. Kemudian Cempaka Sakti, Dadi dan Pj Kades Purwaraja dijabat oleh Dirsan Hadi.
BACA JUGA:Nama Kapolsek Merapi Dicatut, Imbau Hati-hati Nomor Penipuan
Ketiga Pj Kades ini bakal diganti. Sesuai surat, bakal dilaksanakan Senin 30 September 2024 pukul 10.00 WIB di Kantor Camat Kikim Timur.
Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMDes) Lahat Zubhan Awal SSTP MSi membenarkan ada pergantian Pj Kades di Kikim Timur. "Ya, menjabat pjs sampai menunggu kades defenitif," ujarnya.
Menurutnya, pada tahun 2025 bakal dilakukan Pilkades serentak di 51 desa yang saat ini masih dijabat Pjs. Sementara untuk jadwalnya sesuai anggaran pelaksanaan pilihan kepala desa serentak.
"Ada 51 desa dijabat pj kades di Lahat dan bakal ikut melaksanakan Pilkades serentak tahun depan, jadwalnya kapan belum tau, tunggu anggaran," ujarnya. (*)