Antisipasi Dampak Perubahan Iklim, Kodim 0405 Lahat Laksanakan Komsos dengan Aparat Pemerintah 3 Wilayah

Kamis 06 Jun 2024 - 14:33 WIB
Reporter : Zki
Editor : Zki

KORANLAPOS.COM - Kodim 0405 Lahat melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) Semester I Tahun 2024 dengan unsur aparat pemerintah 3 wilayah, baik di Kabupaten Lahat, Empat Lawang dan Kota Pagar Alam. 

 

Kegiatan dipusatkan di Gedung Juang Makodim 0405/Lahat Kelurahan Bandar Jaya Lahat, Kamis 6 Juni 2024. Mengusung tema ; TNI AD bersama aparat pemerintah bersinergi dalam mengantisipasi dampak perubahan iklim. 

 

Dandim 0405 Lahat Letnan Kolonel Inf Asis Kamaruddin SE MIP melalui Danramil 405-07 Pulau Pinang Kapten Inf Sudarno mengatakan bahwa kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) adalah bagian silahturahmi dan bersinergi dalam mengantisipasi dampak perubahan iklim.

 

"Pada intinya kegiatan Komsos TNI AD Kodim 0405/Lahat mengajak unsur pemerintah, tetap menjaga stabilitas keamanan dalam mengahadapi perubahan iklim sehingga komunikasi terus berjalan baik, tentunya ada kebersamaan di masyarakat dengan aparat pemerintah setempat," ujarnya. 

 

Dikatakannya, bahwa harapan kedepan dengan kegiatan Komsos ini bisa berjalan, sehingga harapan TNI dan unsur pemerintahan bisa saling komunikasi dalam berbagai hal.

 

"Kita saling membantu dalam mengahadapi dan berpartisipasi terhadap perubahan iklim, sehingga ada rasa kebersamaan dan rasa memiliki terhadap NKRI," tuturnya. 

 

Kapten Inf Sudarno menyampaika terima kasih serta penghargaan setinggi-tingginya atas kehadiran para aparat pemerintah yang berkenan hadir dalam kegiatan komsos ini. 

 

Turut hadir Perwira Staf Jajaran Kodim 0405/Lahat, Danramil, Babinsa, para camat, lurah serta kepala desa di Kabupaten Lahat, Empat Lawang dan Pagar Alam. (*)

Kategori :