Harga Daging Sapi dan Ayam Turun
Foto : Sumantri / Lapos Tampak pedagang daging ayam di pasar pulau emas Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang. --
LAPOS, Empat Lawang - Satu (1) hari sebelum hari raya Idul Fitri 1445 Hijiriyah yang lalu. Harga daging sapi di Kabupaten Empat Lawang. Sempat tembus Rp. 150.000 per Kilogrmnya.
Namun kini harga daging sapi di Kabupaten Empat Lawang tersebut, khususnya di pasar pulau emas Tebing Tinggi, kembali turun menjadi Rp. 130.000 per kilogramnya.
Begitu juga dengan daging ayam, sehari sebelum hari raya, daging ayam tersebut tembus diangka Rp. 45.000 per kilogramnya. Namun sejak satu minggu yang lalu harga daging ayam tersebut turun menjadi Rp. 38.000 perkilogramnya.
"Alhamdulillah turun dikit harga daging ayam, kalau sebelum lebaran kemarin Rp. 45.000 sekilo daging ayam ini," ungkap salah seorang pedagang di pasar pulau emas Tebing Tinggi, Minggu (21/4/2024).
Sementara Kepala Disprindag Kabupaten Empat Lawang H Tufik, melalui Kabid Perdagangan Ade Candra, mengatakan, untuk harga minyak goreng tidak ada perubahan, minyak curah per liternya tetap Rp. 15.300, minyak goreng premium Rp. 18.000 perliter dan minyak kita per liternya Rp. 16.000.
Begitu juga dengan harga cabe juga tidak ada perbuhan seperti cabe merah keriting harganya tetap Rp. 50.000 per kilogramnya, cabe merah besar Rp. 40.000 perkilogram. Untuk cabai rawit hijau perkilogramnya Rp. 60.000.
"Untuk bawang putih turun dari sebelumnya Rp. 45.000 sekilo, menjadi Rp. 40.000 sekilo. Bawang merah tetap Rp. 60.000 sekilo, begitu juga dengan bawang bombai tetap Rp. 40.000 sekilo," kata Ade Candra. (smt)