Tokoh Pemuda Kabupaten Lahat Widia Ningsih Hadiri Grand Final Turnamen Volly Se-Kabupaten Lahat
Turnamen voli Se-Kabupaten di desa Ulak Pandan --
Lahatpos.bacakoran.co, Merapi barat - Tokoh pemuda Kabupaten Lahat yang sekaligus cawabup Widia Ningsih SH MH hadiri final turnamen bola voli Se-Kabupaten Lahat yang digelar Karang Taruna Desa Ulak Pandan Kecamatan Merapi Barat. Jumat, 22 November 2024.
Widia Ningsih hadir dalam rangka memenuhi undangan dari panitia pelaksana turnamen bola Voli Se-Kabupaten Lahat dan sekaligus di berikan amanah untuk menyerahkan trofi serta hadiah kepada para juara turnamen bola Voli Se-Kabupaten Lahat.
Ketua panitia pelaksana yang sekaligus pembina Karang Taruna Desa Ulak Pandan Susiawan Rama mengucapkan terimakasih kepada Widia Ningsih yang sudah berkenan hadir memenuhi undangan dari Karang Taruna Desa Ulak Pandan.
"Terimakasih kepada adinda Widia Ningsih yang sudah hadir untuk memenuhi undangan kami di Desa Ulak Pandan, terimakasih juga kepada seluruh tim-tim yang ada baik tim yang juara maupun yang belum juara dan gugur pada babak penyisihan. Dan kami mohon maaf jika selama ini terdapat tutur kata tingkah laku dan penempatan yang kurang berkenan kami mohon maaf" kata Wawan.
"Turnamen Ini adalah acara kekeluargaan, ini adalah acara persahabatan sehingga seluruh atlet di Kabupaten Lahat bisa bertemu sekaligus sebagai ajang bersilaturahmi sesama pemain"
"Kami juga mengucapkan terimakasih kepada adinda Widia Ningsih yang merupakan tokoh masyarakat juga tokoh pemuda yang sudah berkenan untuk hadir.
"Dan kami selaku tuan rumah dan putra asli dari Desa Ulak Pandan mengucapkan terimakasih kepada adinda Widia Ningsih yang setiap ada kegiatan kepemudaan selalu memberikan suport kepada kami.
Semoga apa yang adinda harapkan dengan lantaran doa dan niat yang tulus bisa terkabul, amiin"
"Dan insyaallah tiga atau empat bulan lagi insyaallah kita akan kembali menggelar turnamen bola voli Se-Kabupaten Lahat. Ini adalah bukti kami cinta dengan pemuda dan bukti kami cinta dengan olahraga"
"Kalau perlu kita undang 3 Kabupaten kota untuk yang akan datang, kita undang dari Lahat, Muara Enim dan Pagar Alam " tutupnya.
Sementara tokoh masyarakat yang sekaligus tokoh pemuda Kabupaten Lahat Widia Ningsih mengucapkan terimakasih kepada panitia yang sudah berkenan mengundang kami di final turnamen bola voli Se-Kabupaten Lahat di Desa Ulak Pandan.
Menurut Widia, Jika even-even seperti ini terus dilaksanakan di Kabupaten Lahat maka akan bermunculan atlet-atlet dari Kabupaten Lahat. Karena sudah banyak atlet berprestasi sehingga bisa diangkat jadi Polisi, diangkat jadi Tentara.itu semua salah satunya berasal dari prestasi di bidang olahraga"
"Sehingga tidak menutup kemungkinan dengan semangat yang keras dan sungguh-sungguh maka Kabupaten Lahat akan memiliki atlet-atlet yang handal yang bisa mengharumkan nama Kabupaten Lahat di kancah nasional dan Internasional " tutupnya (*)