Chery Motor Indonesia Umumkan Suv Listrik, Akan Meluncur Akhir Tahun 2024

Chery J6 yang akan meluncur pada akhir tahun 2024 ini, Ket Foto : Sumber Instagram @indra_fathan.--

Lahat Pos - Chery Motor Indonesia resmi mengumumkan suatu hal penting tentang SUV listrik off-roadnya, iCar 03, 

Mobil yang akan meluncur pada akhir tahun 2024 nanti kini berganti nama menjadi Chery J6.

BACA JUGA:Mantap Bantuan Dana Hibah Petani Sawit Program Bursah-Widia Bahkan Berikan Beasiswa Sampai Perguruan Tinggi

Ada dua alasan kenapa Chery mengganti nama iCar 03 menjadi J6. Pertama, iCar merupakan salah satu brand tersendiri di bawah Chery untuk pasar China, sedangkan pasar internasional ada tiga brand: Chery, Omoda Jaecoo, dan Exeed.

Kedua, J6 merupakan nama iCar 03 untuk pasar internasional yang dijual oleh Chery ataupun Jaecoo. 

Selain Indonesia, mobil ini juga sudah dipasarkan di Thailand dengan nama Jaecoo 6 EV, serta diperkenalkan di Filipina memakai nama Jaecoo EJ6.

BACA JUGA:Intip! Bandara Paling Berbahaya di Dunia, Hanya Pilot Terlatih dan Berpengalaman

Chery juga merilis detail spesifikasi dan varian J6 yang segera dipasarkan di Indonesia. 

Ada dua varian J6 yang ditawarkan yaitu 2WD dengan motor listrik output 184 PS, baterai 65,69 kWh, dan jarak tempuh 426 km (NEDC), serta AWD dengan motor listrik 279 PS, baterai 69,77 kWh, dan jarak tempuh 418 km (NEDC).

J6 2WD punya banyak fitur yang menjadi kelengkapan standar, seperti HU 15,6 inci, Android Auto Apple Carplay, panoramic sunroof, intelligent voice, 6 airbag.

Dan ADAS, sedangkan AWD ketambahan fitur 8+ driving mode, electric leg support, 12 speaker Infinity, 19 inch alloy wheels, front seat massage, dan electric rear tailgate close absorption.

BACA JUGA:Paslon Bursah-Widia Akan Bantu Petani Sawit Kabupaten Lahat Sebesar 16 Miliar Gratis, Ini Programnya

Seperti halnya mobil Chery lainnya, J6 direncanakan bakal dirakit di pabrik PT Handal Indonesia Motor, dan sedang diproses TKDN minimal 40 persen untuk dapat insentif PPN. 

Harganya diperkirakan ada di kisaran Rp 500-600 jutaan, dan pengirimannya akan dimulai pada awal 2025 mendatang. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan