Apel Siaga Pengawasan, Bawaslu Lahat Siap Mengawal
Foto: Yni/Lapos Ketua Bawaslu kabupaten Lahat didampingi Ketua Bawaslu provinsi dan Kapolres Lahat apel siaga pengawasan. --
Lahat Pos - Dalam menghadapi pemilihan serentak tahun 2024, Bawaslu Kabupaten Lahat gelar apel siaga pengawasan, yang dilaksanakan di Lapangan Ex. MTQ Lahat, pada Senin (11/11).
Dengan mengusung tema "Bersama rakyat awasi pemilu, bersama Bawaslu tegakkan keadilan Pemilu," yang dihadiri oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Lahat, Nana Priana SHi MM, Ketua Bawaslu Provinsi, Kapolres Lahat, Unsur forkopimda dan tamu undangan lainnya
Ketua Bawaslu Kabupaten Lahat, Nana Priana SHI MM, mengatakan tahun ini dimana seluruh provinsi di Indonesia akan melaksanakan pemilihan kepala daerah secara serentak tahun 2024.
"Untuk itu inilah kesempatan kami pastikan Bawaslu Kabupaten Lahat siap dalam mengawal dan melakukan pengawasan penuh terhadap semua proses Pilkada Serentak Kabupaten Lahat tahun 2024," ujarnya
Ditambahkan, yakin dan percaya sejarah akan terukir bahwa kita pelaksaannya, bahwa apa yang kita lakukan nanti sesuai peraturan perundang-undangan.
Senada, Ketua Bawaslu Provinsi Jon Kurniawan SPd mengatakan, bahwasanya pihaknya semua siap melaksanakan pengawasan baik pengawasan yang sudah berjalan maupun yang akan berlangsung nantinya.
"Pada kesempatan ini secara lahir dan batin kita siap untuk melakukan pengawasan, dalam melakukan pengawasan tentu kita sesuai aturan yang kita pedomani, lakukan tugas dengan baik, lakukan pengawasan dengan baik," ucapnya.