BYD Tunjukan Taringnya di Pasar Otomotif Indonesia, Khususnya Mobil Listrik BEV
Mobil listrik BEV yang menunjukan taringnya di pasar otomotif Indonesia, Ket Foto : Sumber Instagram @indra_fathan.--
Lahat Pos - BYD Indonesia kembali menunjukkan taringnya di pasar otomotif Indonesia khususnya segmen mobil listrik BEV. Meski umurnya belum sampai setahun.
Buktinya pada Agustus 2024 kemarin, seluruh produk BYD (Seal, Atto 3, Dolphin, dan M6) masuk dalam 10 besar mobil listrik terlaris dengan catatan angka yang tinggi.
BACA JUGA:Hadiri Syukuran Sapri Anggota DPRD Lahat, Desa Merapi Menggema Suarakan Bursah-Widia
BYD Seal menjadi mobil listrik BEV terlaris (wholesale) sepanjang Agustus 2024 dengan angka sebanyak 1.251 unit.
diikuti Atto 3 di posisi kedua sebanyak 961 unit. Kemudian Dolphin duduk di posisi keempat sebanyak 416 unit, dan M6 di posisi ketujuh sebanyak 312 unit.
Keempat produk BYD jika digabungkan data penjualannya sudah mencapai 2.940 unit sekaligus masuk dalam 10 merek mobil terlaris (wholesale) di Indonesia Agustus lalu.
BACA JUGA:Hari Listrik Nasional ke-79, Dirut PLN Tegaskan Komitmen sebagai Fondasi Pembangunan Nasional
Pencapaian ini jauh lebih tinggi dibandingkan mobil listrik Wuling sebanyak 877 unit, Chery 449 unit, MG 401 unit, dan Hyundai 367 unit.
Kehadiran BYD makin memperkuat dominasi merek China dalam segmen mobil listrik BEV di Indonesia, bahkan langsung menempati posisi teratas dalam waktu sangat singkat. (*)