Ini Waktu Terbaik untuk Memulai Sarapan
Waktu Terbaik untuk Memulai Sarapan--
KORANLAPOS - Sarapan sering disebut sebagai "makanan terpenting dalam sehari," dan memang banyak penelitian yang mendukung pentingnya sarapan untuk kesehatan dan kesejahteraan secara keseluruhan.
Namun, kapan waktu terbaik untuk memulai sarapan agar mendapatkan manfaat optimal?
Pentingnya Sarapan
Sarapan membantu memulai metabolisme, menyediakan energi untuk aktivitas sehari-hari, dan dapat membantu dalam pengendalian berat badan. Dilansir dari ASDA Good Living, menurut American Heart Association, sarapan yang sehat dapat meningkatkan konsentrasi, performa fisik, dan mood sepanjang hari.
Waktu Ideal untuk Sarapan
Penelitian menunjukkan bahwa waktu ideal untuk sarapan adalah dalam satu hingga dua jam setelah bangun tidur. Ini membantu memaksimalkan metabolisme tubuh dan menjaga kestabilan gula darah.
Melansir sebuah studi dari Harvard Medical School menunjukkan bahwa orang yang sarapan dalam waktu ini memiliki kadar gula darah dan insulin yang lebih stabil sepanjang hari dibandingkan dengan mereka yang melewatkan sarapan atau sarapan terlalu larut.
BACA JUGA:Mana yang Lebih Baik? Sarapan atau Tidak Sarapan, Ini Penjelasannya!
BACA JUGA:Waduh ! 4 Perusahaan Game Sempat Diserang Hacker, Berikut Rentetan Kasusnya
Pengaruh Sarapan Terhadap Berat Badan
Sarapan yang sehat dan tepat waktu juga berkaitan dengan pengendalian berat badan. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan di Journal of Nutrition, orang yang sarapan lebih awal cenderung memiliki berat badan yang lebih sehat dibandingkan dengan mereka yang sarapan terlambat atau melewatkan sarapan sama sekali.
Penelitian ini juga menunjukkan bahwa sarapan yang terdiri dari protein tinggi dapat membantu mengurangi nafsu makan dan asupan kalori sepanjang hari .
Hubungan dengan Ritme Sirkadian
Sarapan tepat waktu juga membantu menjaga ritme sirkadian, atau jam biologis tubuh. Ritme sirkadian mengatur berbagai fungsi tubuh termasuk metabolisme, tidur, dan produksi hormon.