Oh! Ternyata Kota Bukit Tinggi Pernah Menjadi Ibu Kota Indonesia
Kota Bukit Tinggi Pernah Jadi Ibu Kota Indonesia, Sumber Instagram.--
KORANLAPOS.COM - Berdasarkan catatan sejarah, Jakarta dan Yogyakarta bukanlah satu-satunya kota yang pernah menjadi ibu kota Indonesia.
Sebuah kota kecil di Sumatera Barat (Sumbar), yang telah ada sejak 22 Desember 1784 yang lalu, juga pernah mendapatkan gelar tersebut.
BACA JUGA:Inilah Air Terjun Ponot, Air Terjun Tertinggi di Indonesia
Setelah kemerdekaan Indonesia, Yogyakarta, yang saat itu menjadi ibu kota negara, diserang oleh tentara Belanda. Kondisi ini memaksa pemerintah untuk memindahkan ibu kota ke Sumbar.
Presiden dan wakil presiden saat itu, Soekarno dan Moh Hatta, ditangkap dan diasingkan oleh Belanda ke Bangka.
Oleh karena itu, kepemimpinan sementara diserahkan kepada Sjafruddin Prawiranegara, yang saat itu menjabat sebagai Menteri Kemakmuran Republik Indonesia.
BACA JUGA:Waw, 10 Hotel Ini Jadi Favorit di Dunia Loh, Nomor 4 dan 9 Ternyata Ada di Indonesia
Pada Desember 1948, ibukota Indonesia dipindahkan ke Sumatera Barat. Setelah situasi aman, ibu kota dipindahkan kembali ke Yogyakarta pada Juli 1949.
Kota kecil di Sumatera Barat yang pernah menjadi ibu kota Indonesia tersebut adalah Kota Bukit Tinggi.
Bukit Tinggi juga pernah menjadi Ibu Kota Provinsi Sumatera. Sebelum Sumatera Barat menjadi provinsi, Bukit Tinggi adalah bagian dari Sumatera Tengah.
BACA JUGA:Keren! Marscha Diandra Rosada Rebut Posisi Kedua di Putri Remaja Sumsel
Setelah pembentukan Provinsi Sumatera Barat, Bukit Tinggi kembali dipilih sebagai ibu kota sebelum akhirnya berpindah ke Padang. (*)