Harga Daging Sapi di Kabupaten Lahat Bertahan Stabil, Masih di Angka Rp130.000 per Kilogram

Harga Daging Sapi di Kabupaten Lahat Bertahan Stabil, Masih di Angka Rp130.000 per Kilogram --
Lahat Pos - Kabar menggembirakan bagi masyarakat Kabupaten Lahat, khususnya para penggemar daging sapi. Harga komoditas pokok ini terpantau konsisten berada di angka Rp130.000 per kilogram dalam beberapa bulan terakhir. Stabilitas harga ini memberikan angin segar bagi para pedagang di pasar tradisional dan juga melegakan para konsumen yang menjadikan daging sapi sebagai salah satu menu andalan keluarga.
Harga daging sapi segar kualitas baik tetap berada di kisaran Rp130.000 per kilogram. Kondisi ini berbeda dengan beberapa waktu sebelumnya, di mana harga daging sapi kerap kali mengalami fluktuasi yang cukup signifikan, terutama menjelang hari-hari besar keagamaan atau adanya perubahan pasokan dari peternak.
Mardiana (51), seorang pedagang daging sapi, mengungkapkan rasa syukurnya atas kondisi harga yang stabil ini.
"Alhamdulillah, sudah beberapa bulan ini harga daging sapi cenderung anteng di Rp130.000. Ini tentu berdampak positif bagi kami para pedagang. Pembeli jadi lebih percaya diri untuk berbelanja karena tidak khawatir harga akan tiba-tiba naik," jelasnya.
Ia menjelaskan bahwa, stabilitas harga ini kemungkinan dipengaruhi oleh pasokan sapi dari peternak lokal yang cukup terjaga.
"Sejauh ini, pasokan dari peternak di sekitar Lahat lancar. Mudah-mudahan kondisi ini terus berlanjut," harapnya.
Ia juga menambahkan bahwa, harga Rp130.000 per kilogram dianggap cukup ideal, tidak terlalu mahal bagi konsumen dan juga memberikan keuntungan yang wajar bagi pedagang.
Santi seorang ibu rumah tangga yang rutin berbelanja di Pasar PTM ini, menyambut baik stabilitas harga daging sapi ini.