Kiper AC Milan Mike Maignan Keluar Lapangan
Pertandingan liga Serie A pekan ke-21 yang mempertemukan Udinese VS AC Milan pada Minggu (21/1), sempat dihentikan.--
LAPOS - Pertandingan liga Serie A pekan ke-21 yang mempertemukan Udinese VS AC Milan pada Minggu (21/1), sempat dihentikan.
Penyebab utamanya adalah, tindakan rasisme yang dilakukan penggemar Udinese di Bluenergy Stadium yang merupakan markas klub hitam-putih tersebut.
Dalam video berdurasi kurang dari tiga menit yang diposting oleh sebuah akun X
Football on TNT Sports (@footballontnt), memperlihatkan bagaimana Maignan memutuskan untuk keluar lapangan karena tidak tahan dengan perlakuan penggemar di stadion.
Terlihat sekitar menit 32 Maignan meninggalkan area penjaga gawang untuk ke pinggir lapangan berdiri di samping pelatihnya Stefano Pioli.
Pada video tersebut juga terlihat para pemain AC Milan turut menghampiri dan menenangkannya dengan merangkul dan mengusap bagian kepala belakang Maignan.
Kemudian sekitar menit ke-34 Maignan dan pemain AC Milan lainnya akhirnya memutuskan untuk keluar lapangan bersama.
Laga sempat terhenti selama 10 menit, sampai akhirnya Mike Maignan bersedia melanjutkan pertandinagan kembali.
Hasil akhir pertandingan tersebut dimenangkan oleh AC Milan dengan skor akhir 2-3. Udinese menyerah di kandangnya sendiri.
AC Milan membuka keunggulan di menit 31 melalu tendangan yang terarah tepat ke gawang oleh Loftus Cheek.
Kemudian sebuah gol balasan Udinese dicetak oleh Samardžić pada menit 42 melalui tendangan dari kotak luar penalti. Skor manjadi satu sama.
Di babak kedua Udinese menambah keunggulan melalui Thauvin di menit ke-62 setelah berhasil melewati pemain Milan.
Selanjutnya Milan kembali mencetak gol untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-83. Gol dicetak oleh Jović melalui sundulan kepala.
Gol kemenangan AC Milan dicetak oleh Okafor di menit perpanjangan waktu babak kedua yang berawal dari tendangan sudut.
Kemenangan ini membuat AC Milan semakin kuat di posisi ketiga Serie A dengan perolehan 45 poin.
Saat ini AC Milan tertinggal empat poin dari Juventus yang ada di posisi kedua dan tertinggal enam poin dari Inter Milan yang merupakan pemimpin klasemen sementara.
Sebagai tambahan informasi Juventus dan Inter Milan belum memainkan pertandingan pekan ke-21 mereka.
Sementara itu, Udinese berada di posisi ke-17 Serie A dengan perolehan 18 poin. Udinese hanya berjarak satu poin dari zona degradasi.
Dikutip dari Italian Football TV (@IFTVofficial), Mike Maignan berbicara tentang nyanyian rasis yang ditujukan kepadanya.
"Kami tidak bisa bermain sepak bola seperti ini. Pada tendangan gawang pertama, saya mendengar nyanyian monyet dan saya tidak berkata apa-apa. Pada tendangan kedua mereka melakukannya lagi jadi saya memanggil bangku cadangan dan wasit keempat," ungkapnya.
Maignan juga mengatakan perlu adanya sanksi yang tegas soal rasisme yang berulangkali terjadi di Liga Italia ini.
"Perlu ada sanksi yang sangat keras. Hanya berbicara tidak menghasilkan apa-apa," tambahnya.