Tanggapan BBPJN Sumsel Terkait Jalan Rusak di Ruas Jembatan Jalur Lahat-Muara Enim

Tanggapan BBPJN Sumsel Terkait Jalan Rusak di Ruas Jembatan Jalur Lahat-Muara Enim-Koranlapos.com-
Lahat Pos - Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Provinsi Sumatera Selatan menyampaikan tanggapan mengenai adanya jalan rusak berlubang di ruas Jembatan Muara Lawai Kecamatan Merapi Timur, Lahat. Kawasan arus Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum).
Kabag Umum dan TU Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumsel Ryandra Narlan menuturkan pihaknya telah mengetahui adanya jalan rusak ini. Tepatnya dititik ruas Jembatan Muara Lawai yang mengarah dari Muara Enim - Lahat.
Ia membenarkan di ruas jalan Nasional ini nantinya akan dilakukan pengadaan dan pembenahan jalan. "InsyaAllah," tuturnya kepada Lahat Pos, Kamis 27 Februari 2025.
Dijelaskannya, bahwa jalan Nasional Lahat Muara Enim ini ada alokasi Surat Berharga Syariah Negara (SBSN), di mana saat ini proses. "Ya masih dalam proses untuk lelang," tambahnya.
Sebelumnya, Rabu 26 Februari 2025, jajaran Kapolsek Merapi Iptu Chandra Kirana SH MH dan Camat Merapi Timur Aria Pulun SE dan Danramil Merapi meninjau ke lokasi jalan Rabu 26 Februari 2025. Terlihat aspalnya sudah terkelupas, besi-besi jalan pun sudah nongol.
Jalan ini berada di akses jembatan kawasan Jalan Lintas Sumatera (Jalimsum). Kondisi jalan rusak berlubang ini dengan lebar sekitar 1 meter dan kedalaman sekitar 15 cm, bahkan tulang-tulang besi sudah terkelupas dari aspal. Belum lagi besinya sampai nongol ke jalan.
Kapolsek Merapi Iptu Chandra Kirana SH MH mengatakan jalan ini menjadi penyebab rawan titik macet dan rawan kecelakaan diantaranya di titik ruas Jembatan Muara Lawai yang mengarah dari Muara Enim ke Lahat.
"Hasil pengecekan pemantauan dilapangan memang benar telah terjadi kerusakan cukup parah yang ada di jalan jembatan dan beberapa titik sampai ada yang keluar besinya," ujar Kapolsek Merapi Iptu Chandra Kirana SH MH.
Menurutnya, sangat berpotensi menggangu lalu lintas jalan dan kendaraan yang lewat terutama di malam hari dan waktu hujan karena kondisi penerangan yang kurang.
"Oleh karena itu kami menghimbau kepada pengguna jalan baik R2 dan R4, agar berhati hati saat melalui jalan tersebut dan tetap mematuhi peraturan berlalu lintas," ujarnya. (*)