Lahat Pos - Pemerintah Kabupaten Lahat melalui Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura (TPHP) menyerahkan bantuan benih padi biofortifikasi varietas inpari nutrizink sebanyak 35 ton untuk sawah seluar 1.500 Ha.
Bantuan tersebar di 10 kecamatan yakni Merapi Timur, Lahat, Lahat Selatan, Pulau Pinang, Gumay Ulu, Kikim Tengah, Pagar Gunung, Tanjung Tebat, Kota Agung dan Mulak Ulu.
Kabid Dinas Tanaman Pangan Hortikultura (TPH), Ahmad Firdaus SP MMA mengatakan benih padi biofortifikasi varietas inpari nutrizink, keunggulannya yakni banyak mengandung zink, cocok untuk cegah stunting dan gizi buruk.
Bahkan bagus untuk lansia, anemia, dan juga bisa untuk yang sehat, karena mengandung gizi tinggi.
"Benih padi 35 ton untuk sawah seluas 1.500 ha tersebar di 10 kecamatan. Juga dibantu seperti sarana produksi lainnya seperti pupuk Npk non subsidi, Pupuk organik cair dan pestisida," ujarnya.
Katanya, bahwa nantinya hasil panen petani bisa di jual mereka ke desa desa yang sedang melaksanakan program stunting seperti di rumah sakit, klinik, atau masyarakat umum yang memerlukan tambahan asupan kandungan nutrisi zink. (*)