Sekda Lahat : Maju, Mandiri dan Berdaulat

Senin 03 Jun 2024 - 09:11 WIB
Reporter : Zki
Editor : Zki

KORANLAPOS.COM - Pemerintah Kabupaten Lahat melaksanakan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila Tahun 2024, bertempat di Halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Lahat, Sabtu 1 Juni 2024 kemarin. 

 

Sekda Lahat Chandra SH MH menyampaikan sambutan dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof. Drs. K.H. Yudian Wahyudi, M.A., Ph. 

 

Disampaikannya, bahwa 1 Juni 2024, rakyat Indonesia memperingati Hari Lahir Pancasila. Hari ketika Bung Karno, sebagai Proklamator Kemerdekaan, Bapak Pendiri Bangsa, pertama kali memperkenalkan Pancasila melalui pidatonya pada tahun 1945 di depan sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPK). 

 

Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 ini mengambil tema : Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045. 

 

Tema ini mengandung maksud bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat. (*)

 

Kategori :

Terkait