Pansus III DPRD Lahat Apresiasi RSUD Lahat, Sampaikan Rekomendasi

Kamis 24 Apr 2025 - 12:16 WIB
Reporter : Zaki
Editor : Zaki

Lahat Pos - Pansus III DPRD Lahat mengapresiasi Direktur RSUD Lahat dan seluruh jajarannya baik tenaga medis ataupun non medis atas kerja kerasnya yang melayani pasien di tahun 2024 . 

Menurut Juru Bicara (Jubir) Pansus III DPRD Lahat, Nopran Marjani, bahwa pelayanan rawat jalan sepanjang tahun 2024 sebanyak 100.052 orang, pelayanan pasien rawat inap sebayak 15.638 orang dan pelayanan pasien rujuk sebanyak 2.033 orang.

Dewan dari Gerindra ini apresiasi pelayanan yang dilakukan jajaran rumah sakit plat merah ini. Meski RSUD Lahat kekurangan tenaga paramedis dan adminitrasi untuk melayani pasien rawat jalan sebanyak 100.052 orang dan pasien rawat inap 15,638 orang, namun tugas kesehatan tetap berjalan secara optimal.  

Pansus III memberikan dukungan kepada RSUD Lahat dalam meningkat Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pendidikan dan pelatihan yang terus ditingkat sesuai dengan kebutuhan rumah sakit. 

"Anggaran untuk pendidikan dan pelatihan untuk dokter dan paramedis di RSUD Lahat telah dialokasikan di BKSDM. Tetapi yang menjadi kendala biaya pendidikan dan pelatihan tersebut dibayarkan setelah mereka selesai pendidikan dan pelatihan. Sebaiknya biaya tersebut diberikan bersamaan dengan pendidikan dan pelatihan berlangsung," ujarnya.

Pansus III merekomendasikan agar memberikan penambahan atau kesetaraan Tunjangan Tambahan Pegawai (TPP) untuk staf RSUD di mana masih ada perbedaan yang masih cukup besar.

"Dipinta juga agar staf non ASN yang sebelumnya bekerja di RSUD Lahat dan lolos PPPK ditempat lain, agar dapat dikembalikan ke RSUD kembali," ujarnya saat rapat paripurna DPRD Lahat, 22 April 2025

Selain itu dipinta juga khusus untuk dokter PPPK agar diberikan insentif atau TPP untuk mendukung peningkatan kinerjanya. Kemudian merekomendasikan agar penambahan anggaran sebesar Rp.249.993.000 menjadi Rp.499.986.000 untuk program Anjela (Antar Jemput Jenazah ) seluruh Kabupaten Lahat. Sebab selama ini program ini hanya berjalan di Kecamatan Kota Lahat saja. 

"Ini akan mendukung operasionalnya agar mencakup wilayah yang lebih luas," ujarnya  

Pelayanan pasien di RSUD lahat perlu ada ambulance kondisi ambulan di rumah sakit saat ini ada 7 unit ambulan dan masih kekurang ambulan pendukung lainya yaitu IT unit mini ICU ambulance, I unit ambulance premium. 

"Untuk itu perlu ada langkah terhadap hal ini," ujarnya. (*)

 

Kategori :