LAPOS, Lahat - Portal tinggi muatan yang ada di Jalan Lingkar Lahat Desa Ulak Lebar Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat nyaris roboh. Lantaran ditabrak truk hingga membuat portal tersebut miring dan tiangnya nyaris tercabut.
Kepala Dinas Perhuhubungan Lahat H Deswan Irsyad melalui Kabid DLLAJ Andre menjelaskan. Bahwa portal tersebut sebagai ukuran tinggi muatan kendaraan yang akab melewati underpass Lahat. Namun beberapa hari lalu, ditabrak oleh truk ekspedisi.
Sebelumnya sopir truk sudah disampaikan untuk bertanggung jawab. "Namun hingga saat ini sopir truk belum datang kembali. Kami harap sopir segera bertanggung jawab," tegasnya. Seraya menabahkan bahwa truk yang menabrak disopiri oleh Sugianto (36) warga Bentiring Bengkulu.
Sementara langkah dari Dishub, rencanany tiang portal akan ditarik dan diperbaiki. Mengingat sisi jalan under pass Lahat, yang sebelumnya diperbaiki, proses pengerjaanya sudah selesai. "Memang belum bisa dilalui underpassnya tapi pengerjaan telah selesai. Portal tersebut sangat penting untuk mengukur tinggi muatan sebelum masuk underrpass. Jadi ada ukuran tinggi kendaraan yang bisa melalui jembatan underpass" tegasnya.
Sementara Syaiful warga Desa Manggul berharap agar portal bisa segera dipwrvaiki. Lantaran bila roboh, ditakutkan mengenai warga atau pengendara yang melintas. (zki)