Ajak Seluruh Elemen, Dukung Tumbuh Kembang Anak

Foto : Novri / Lapos Ket : Sekda Lahat Chandra SH MM saat menyampaikan sambutan. --

 

 

Lahat Pos - Penjabat (Pj) Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSi melalui Sekretaris Daerah Lahat Chandra SH mengharapkan Forum Anak yang menjadi wadah bagi anak untuk anak belajar dan berkomunikasi antar teman sebaya dan masyarakat.

 

"Forum anak ini adalah wadah untuk anak belajar dan berkomunikasi ke masyarakat maupun teman sebaya, Sebagaimana kita ketahui anak anak yang ada di generasi saat ini yang akan menjadi pemimpin masa depan," ujar Sekda pada saat menghadiri Pengukuhan Forum Anak di Hotel Bukit Serelo Lahat, Senin 9 Desember 2024.

 

Chandra mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus mendukung tumbuh kembang anak dengan hal hal yang positif salah satunya dengan memberikan pemahaman yang berguna demi masa depan anak anak. 

 

"Kami juga mengajak seluruh masyarakat, khususnya orang tua untuk jangan berhenti memberikan dukungan dengan pemahaman yang positif dan hal hal yang berguna, dengan harapan anak anak bisa mencapai masa depan yang cemerlang," tandasnya.

 

Sebagai informasi, Pemerintah Kabupaten Lahat melalui Dinas Pemberdayaan dan Perempuan Resmi mengukuhkan Forum Anak Periode 2024-2045. (*)

Tag
Share