Pelatih Bahrain : Timnas Indonesia Punya Pertahanan Solid

Pelatih Bahrain Dragan Talajic-Koranlapos.com-

Lahat Pos - Laga sengit telah tersaji antara Timnas Indonesia kontra Bahrain di Match Day ketiga  grup C kualifikasi Piala Dunia 2026. Meskipun status tim Tamu, skuad Garuda pantang menyerang menunjukkan perjuangan yang luar biasa.

Pada laga kali ini Timnas Indonesia datang dengan mental yang mengangkat usai menahan imbang Arab Saudi serta Australia di dua laga sebelumnya. 

Bahkan Mees Hilgers mendapatkan kepercayaan di sektor belakang skuad Garuda. Sementara itu Bahrain juga diperkuat oleh dua pemain naturalisasi yakni Vincent Emmanuel dan Moses Atede. Keduanya sama-sama pemain keturunan Nigeria  dengan status keluarga negaraan ganda.

Seperti yang sudah diprediksi, jual-beli serangan pun  terjadi di Stadion Nasional Bahrain. Bahkan pelatih Bahrain Dragan Talajic dibuat heran lantaran. Timnas Indonesia bermain layaknya bukan seperti tim peringkat 129 dunia.

Pelatih Bahrain itu memuji skuad Garuda yang memiliki pertahanan yang solid, transisi dan serangan balik. Hal itulah yang mengubah jalannya laga pada kali ini. Sementara itu bagi Shin Tae-Yong sendiri tak memusingkan hasil laga yang baru saja terjadi.

Menurutnya itulah perjuangan skuad Garuda yang telah berprogres sejauh ini. Kini pelatihan Korea Selatan itu pun langsung mengingatkan  Jay Idzes dan kawan-kawan untuk fokus menghadapi Cina. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan