Kapolres Lahat Pimpin Anjangsana ke Purnawirawan dan Keluarga Polri

FOTO IST Polres Lahat melaksanakan giat anjangsana ke Purnawirawan Polri dan keluarga meninggal dunia dengan cara mengunjungi kediaman, dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78, --

KORANLAPOS.COM - Polres Lahat melaksanakan giat anjangsana ke Purnawirawan Polri dan keluarga meninggal dunia dengan cara mengunjungi kediaman, dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78, 

 

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada para purnawirawan serta keluarga anggota Polres Lahat, yang telah berjasa dalam menjaga keamanan di Lahat. Kegiatan dilakukan Rabu 26 Juni 2024.

 

Sejumlah personel Polres Lahat dipimpin langsung oleh Kapolres Lahat, AKBP G Parlasro Sinsitor Sinaga SH SIK, MH, yang didampingi Ketua Bhayangkari Lahat Lilis Sinaga.

 

Mereka membawa bingkisan dan ucapan selamat Hari Bhayangkara yang akan disampaikan kepada para purnawirawan dan keluarga yang telah ditinggalkan.

 

Kapolres Lahat AKBP G Parlasro Sinsitor Sinaga SH SIK MH mengungkapkan rasa terima kasih dan penghargaannya kepada para purnawirawan dan keluarga anggota Polres yang telah berjuang dan berkorban demi keamanan Lahat. 

 

"Pentingnya menjaga kebersamaan dan solidaritas antara anggota Polri, purnawirawan, dan keluarga dalam menciptakan kondisi keamanan yang lebih baik di masa depan," ujarnya.

 

Dikatakannya, bahwa melalui giat anjangsana ini, pihaknya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dedikasi dan pengorbanan para purnawirawan serta keluarga anggota Polres yang telah menjadi bagian dari kekuatan kepolisian di Lahat. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan