Mengenal Warisan Kuliner, Berikut 4 Makanan Berat Khas Daerah yang Tak Tergantikan
Kuliner Indonesia begitu istimewa adalah warisan kuliner dari masing-masing daerah--
2. Rawon dari Jawa Timur
Beranjak ke Jawa Timur, kita akan menemukan rawon, sebuah hidangan berkuah khas Jawa Timur yang dibuat dari daging sapi yang dimasak dalam kuah berwarna hitam pekat yang dihasilkan dari kluwek, sejenis buah hitam yang kaya akan nutrisi.
Rawon tidak hanya terkenal dengan cita rasanya yang khas, tetapi juga dengan aroma rempah yang menggugah selera. Biasanya disajikan dengan nasi hangat, rawon menjadi hidangan yang cocok dinikmati baik siang maupun malam hari.
3. Soto dari Jawa Tengah
Soto merupakan hidangan berkuah khas Indonesia yang memiliki beragam variasi di setiap daerahnya. Namun, soto dari Jawa Tengah memiliki ciri khas tersendiri yang membuatnya istimewa.
Dengan kuah kaldu ayam yang gurih dan beraroma rempah, serta tambahan bahan seperti bihun, telur rebus, dan potongan daging ayam atau sapi, soto dari Jawa Tengah menjadi hidangan yang paling dinantikan di setiap kesempatan.
4. Papeda dari Papua
Beralih ke Papua, kita akan menemukan papeda, hidangan khas yang terbuat dari sagu yang direbus hingga mengental dan disajikan dengan kuah ikan yang kaya akan rempah-rempah.