Mobil Paling dicari dan Rekomendasi Ternyaman Bagi Keluarga.

Mobil Paling dicari dan Rekomendasi Ternyaman Bagi Keluarga. Foto : ilustrasi google --

KORANLAPOS - Buat kamu yang mungkin lagi cari rekomendasi mobil yang pas dan nyaman bagi keluarga sepertinya wajib banget membaca artikel ini hingga selesai.

Sebagaimana yang diketahui Kendaraan Multi Purpose Vehicle (MPV) menjadi mobil paling dicari di bursa mobil bekas, hal ini dikarenakan mobil berjenis ini sangat nyaman dipakai dan cocok bagi keluarga.

Penasaran ada mobil apa saja ? berikut ulasan lengkapnya.

Mitsubishi Xpander

Mitsubishi Xpander menuai sukses sejak awal diluncurkan. Desain yang impresif dan sederet fitur kekinian membuat penjualan mobil satu ini sempat mengalahkan duet Avanza-Xenia.

Selain itu Xpander cukup nyaman dan memilki kursi baris ketiga. Ruang kaki untuk kursi baris kedua juga sangat lega dengan menyisakan ruang kaki yang cukup untuk penumpang baris ketiga.

BACA JUGA:Pentingnya Perlindungan dan Pemenuhan Hak-Hak Anak

BACA JUGA:Al-Qur'an Sebagai Pendoman Hidup

Selain itu, bagasinya juga luas, pas banget untuk kamu yang doyan road trip bareng keluarga. Sederet keunggulan tersebut menjadikan harga bekas Xpander stabil di pasaran. Peminatnya lumayan banyak, harga jual Xpander masih terbilang tinggi, yakni masih di atas Rp150 jutaan.

Honda Mobilio

Bukan tanpa alasan Mobilio menjadi pilihan setelah Xpander. Masalah harga menjadi pertimbangan konsumen karena harga bekas Mobilio cukup menggiurkan. Kamu bisa mendapatkan Mobilio bekas dengan harga Rp100-150 juta, tergantung kondisi dan tahun perakitan.

Seperti Xpander, Mobilio pun menawarkan kenyamanan kabin khas MPV. Selain itu drive impression mobil satu ini juga cukup fun, jadi asyik banget buat dipakai di jalanan perkotaan maupun berliku pegunungan.

dilengkapi kabin dan bagasi seluas 223 L yang sanggup menampung sepeda lipat, koper, galon hingga 5 tas berukuran sedang. Honda Mobilio cocok untuk menjadi partner yang selalu ada untuk mendukung segala aktivitasmu.

BACA JUGA:Tembus 30.000 Pelaku Usaha UMKM

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan