Satres Narkoba Polres Lahat Tangkap Terduga Pengedar Ganja di Muara Siban

Pelaku dan barang bukti berhasil diamankan jajaran Satres Narkoba Polres Lahat.-foto: dok humas Polres Lahat-

Selanjutnya personil Satresnarkoba melakukan penggeledahan terhadap badan dan tempat tersangka ditemukan barang bukti berupa 8 (delapan) linting daun kering terbungkus kertas papir diduga narkotika jenis ganja di dalam 1 (satu) buah wadah permen merk Mari Cafe warna putih merah.

Satu lembar uang tunai senilai Rp. 50.000; (lima puluh ribu rupiah) di dalam saku celana sebelah kiri bagian depan yang dipakai tersangka.

Kemudian juga ditemukan 1 (satu) unit handphone android merk VIVO Y12 warna hitam di genggaman tangan kanan tersangka yang diduga ada kaitannya dengan tindak pidana narkotika jenis Ganja. 

Diakui oleh tersangka bahwa barang bukti narkotika tersebut adalah miliknya yang ia dapat dari inisial Preng.

Selanjutnya tersangka dan barang bukti yang ditemukan oleh personil Satresnarkoba dibawa ke Polres Lahat untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan