CAHAYA Letakkan Jabatan Bupati dan Wabup Lahat pada Paripurna

Rapat Paripurna DPRD Lahat dihadiri Bupati H Cik Ujang dan Wakil Bupati Lahat H Haryanto--

 

Juga ditambah pemberian seragam sekolah cuma-cuma bagi siswa SD dan SMP se-Kabupaten Lahat.

 

 

"Kabupaten Lahat berhasil menurunkan prevalensi stunting dari 48,1 persen kini di posisi 19 persen. Tentunya ini menunjukkan upaya kesehatan masyarakat dan gizi anak memberikan hasil positif," ulasnya.

 

Ia menerangkan, pada tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat telah sukses sebagai tuan rumah penyelenggaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumsel XIV, dan keluar sebagai Juara Umum.

 

 

"Lalu, ada juga penghargaan dalam pengelolaan lingkungan hidup, dengan mempersembahkan Piala Adipura kategori Kota Sedang," sebut Fitrizal.

 

Berikutnya, masih kata dia, raihan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) sebanyak 9 kali berturut-turut, serta berhasil menurunkan angka kemiskinan dengan cara menekan laju inflasi di masyarakat.

 

Sementara itu, Bupati Lahat Cik Ujang didampingi Wabup Haryanto menuturkan, 5 tahun berlalu tidak terasa baik sedih dan senang telah dilalui, dan juga program kerja yang tercantum pada RPJMD 2019-2023. (zki)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan