Deru : Partisipasi Tinggi Tolak Ukur Keberhasilan Pilkada

Forkopimda Sumsel didampingi Pj Bupati Empat Lawang saat menghadiri deklarasi damai PSU Pilkada Empat Lawang tahun 2025, di Gedung Serba Guna Pemkab Empat Lawang.-Koranlapos.com-
LAPOS, Empat Lawang - H-3 Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Empat Lawang tahun 2025, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Empat Lawang menggelar deklarasi damai.
Deklarasi dihadiri langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Pangdam II Sriwijaya, Kapolda Sumsel, Ketua DPRD Sumsel, Danrem Garuda Dempo, Pj Bupati Empat Lawang, Ketua Bawaslu Sumsel, Ketua KPU Sumsel dan Inspektur Utama Bawaslu RI.
Deklarasi damai tersebut, juga dihadiri paslon nomor urut 1 HBA-Heny, sementara Paslon nomor urut 2 dihadiri oleh Calon Wakil Bupati A Rivai.
Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin menyampaikan, terimakasih kepada Gubernur Sumsel yang telah mendukung PSU Kabupaten Empat Lawang ini.
"Kita berharap deklarasi damai ini akan menjadi jembatan awal Pilkada Empat Lawang yang aman dan kondusif," harap Fauzan, Rabu (16/4/2025).
Sementara itu Gubernur Sumsel H. Herman Deru, meminta kepada masyarakat Kabupaten Empat Lawang, untuk memanfaatkan PSU ini dengan sebaik-baiknya.
"Karena tolak ukur keberhasilan pilkada ini adalah partisipasi yang tinggi dari masyarakat," katanya.