324 Pensiun Didominasi Tenaga Guru

Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi BKPSDM Lahat, Anton Akbar MAW SE MM--

LAPOS, Lahat - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Lahat mencatat sepanjang tahun 2023 mencapai 324 Aparatur Sipil Negara (ASN) purnatugas alias pensiun.

 

Pada angka tersebut, mayoritas diantaranya dari kalangan guru. Banyaknya ASN guru yang purna bakti, jelas akan membuat jumlah guru ASN jadi kian berkurang.

 

Kepala BKPSDM Kabupaten Lahat Drs. M. Aries Farhan, M.Si melalui Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, Anton Akbar MAW, SE.MM, mengungkapkan, sepanjang tahun 2023 ini didominasi dari tenaga guru, catatan ini direkap BKPSDM secara reguler berdasarkan usia pensiun para ASN.

 

"Iya sepanjang tahun 2023 ini untuk jumlah pensiunan yaitu 324 orang, paling banyak dari tenaga guru dan tentu jumlah guru berkurang, tetapi sudah di isi dari guru yang diangkat dari  Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK)," ujarnya

 

Sambung Anton, Hal ini sudah sejak awal diantisipasi, Karena telah melewati masa umur dan secara reguler berdasarkan usia pensiun dan jika ada pengajuan pesiun oleh para ASN, akan melakukan verifikasi dokumen pengajuan.

 

Adapun, batas usia pensiun, menduduki jabatan Pejabat Fungsional ahli utama adalah 65 tahun, yang ditentukan dalam undang-undang, sedangkan jabatan struktural usia 58 tahun kecuali dia menduduki jabatan pimpinan tinggi pratama. (yani)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan