Ini Dia Resep dan Cara Membuat Kue Putu Ayu Merah Putih, Yang Sering Disajikan Saat Hari Kemerdekaan

Minggu 29 Sep 2024 - 10:45 WIB
Reporter : smt
Editor : smt

Lahat Pos - Putu Ayu Merah Putih, merupakan salah satu variasi dari kue tradisional Indonesia yang biasanya berbentuk bolu kukus, dilapisi kelapa parut, dan memiliki tekstur lembut. 

Kue yang satu ini, sering disajikan dalam acara-acara spesial, seperti peringatan kemerdekaan Indonesia karena warnanya yang melambangkan bendera merah putih. 

BACA JUGA:Lima Rekomendasi Skuter Listrik Cocok untuk Anak-anak

Berikut ini adalah resep dan cara membuat Kue Putu Ayu Merah Putih, yang dapat anda coba di rumah : 

1. Bahan-bahan

Pertama kalian harus siapkan 250 gram tepung terigu serbaguna, 200 gram gula pasir, 4 butir telur, 200 ml santan kental, 1 sendok teh emulsifier. 1 sendok teh vanili bubuk, 1/2 sendok teh garam, pewarna makanan merah, kelapa parut secukupnya, kukus sebentar dengan sedikit garam.

2. Cara Membuat

Pertama olesi cetakan dengan sedikit minyak agar tidak lengket. Di bagian bawah cetakan, letakkan kelapa parut yang telah dikukus, tekan-tekan agar padat.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Skuter Listrik Bagus, Cocok Jalan-jalan Sore

Dalam wadah besar, kocok telur, gula pasir, emulsifier, dan vanili hingga mengembang dan berwarna putih kental. Proses ini membutuhkan waktu sekitar 10-15 menit dengan kecepatan tinggi.

Masukkan tepung terigu secara bertahap sambil diaduk perlahan agar adonan tetap ringan. Tambahkan santan sedikit demi sedikit, aduk hingga tercampur rata.

Pisahkan adonan menjadi dua bagian. Satu bagian diberi pewarna merah, aduk rata. Satu bagian lagi biarkan putih.

Isi cetakan yang sudah diberi kelapa parut dengan adonan merah hingga setengah penuh. Lalu tambahkan adonan putih di atasnya hingga cetakan penuh.

Panaskan kukusan terlebih dahulu hingga air mendidih. Kukus kue putu ayu selama 15-20 menit dengan api sedang. Jangan lupa tutup kukusan dilapisi kain serbet agar uap air tidak menetes ke kue.

BACA JUGA:Sop Ikan Merupakan Hidangan Berkuah Yang Khas, Ini Loh Resep dan Cara Membuatnya

Kategori :