Jelang Idul Adha, Harga Cabe di Lahat Melonjak

Jumat 14 Jun 2024 - 19:32 WIB
Reporter : Yni
Editor : Zki

Koranlapos.com - Tiga Hari menjelang Idul Adha 1445 Hijriah, harga cabai di pasar tradisional PTM Lahat mengalami kenaikan sejak beberapa hari yang lalu. 

 

Harga cabe yang mengalami kenaikan ialah cabe merah naik dratis, dari sebelumnya Rp. 45.000 perkilo, hingga menjadi Rp. 60.000 sampai Rp. 70.000 perkilogram. 

 

"Dalam minggu ini sudah mulai naik harga cabe merah tidak hanya itu cabe hijau juga naik, untuk kenaikan harga cabe ini diprediksi akan terus naik hingga lebaran idul Adha nanti," ujar salah satu pedagang cabe Hafiz Gozali. 

 

Ditambahkan, untuk masalah kenapa harga cabe naik karna stok cabe sudah hampir habis, jadi harus menunggu dari pihak petani, dan tidak hanya itu pengaruh cuaca juga. 

 

Tidak hanya itu, harga cabe hijau sebelumnya Rp. 25.000 sekarang sudah mencapai Rp 28.000 hingga Rp. 30.000 perkilonya. Sedangkan cabe rawit mencapai Rp. 60.000 perkilogram. 

 

Untuk harga sembako masih di harga standar begitu pula dengan harga ayam potong tidak mengalami penurunan seharga Rp. 28.000 perkilo. 

 

Sementara, pembeli cabe Iwan mengatakan, sudah hal biasa menjelang hari raya ini pasti ada kenaikan harga, "Untuk harga cabe ini kemungkinan masyarakat memasak daging dengan cabe, dengan begitu harga cabe naik," jelas Iwan. (yni)

Kategori :