KORANLAPOS.COM - Lomba Rebana Desa Purbamas, Kecamatan Kikim Tengah, Lahat tahun 2024 sangat antusias digelar. Kegiatan ini dalam rangka menyemarakkan hari jadi Kabupaten Lahat Lahat ke 155 tahun 2024. Mengusung Slogan 'Lahat hebat. bermartabat dan terus memberi manfaat'.
Tujuannya yaitu menumbuhkan kecintaan umat islam terhadap seni budaya bangsa khususnya seni Islami. Mengokohkan silaturahim bersama warga Desa Purbamas, serta menumbuhkan semangat berlomba-berlomba dalam kebaikan.
Kegiatan dimulai doa bersama untuk Kabupaten Lahat, damai, maju berkeadilan. Kegiatan penyelenggara yakni dari NU R Purbamas, R Muslimat NU, R Fatayat NU (Nahdlatul Ulama). Sementara Ketua Panitia Nining Sugiarti SPd.
Kegiatan dipusatkan di halaman Masjid Jamik Nurul Quro Desa Purbamas. Peserta kegiatan sebanyak 7 group utusan dari masing-masing RT. Untuk satu group adalah 14 orang dengan 7 group.
Turut hadir seluruh ketua RT, pemerintah desa, ketua ranting NU dan jajaran, tokoh masyarakat, tokoh agama dan lain lain.
Dewan juri yakni dari Pondok Pesantren Abdurrahman Bungamas dan jajaran ibu-ibu, Elvira Yunida dan kawan-kawan.
Diakhir acara, untuk pemenangnya yakni juara 1 RT 05, disusul pemenang 2 yakni RT 06 dan pemenang 3 yakni RT 7. Puncak acara Minggu 26 Mei 2024. jam 13.00 WIB.
Kegiatan lainnya selain lomba, yakni pengajian rutin, dan doa bersama serta penceramah dari Pondok Pesantren Abdurrahman.