Cuaca Mendung Jaga Lingkungan Sekolah

Minggu 03 Mar 2024 - 20:51 WIB
Reporter : Yani
Editor : Zaki

LAPOS, Lahat - Cuaca mendung hingga hujan  tak menyurutkan semangat para siswa-siswi dan guru yang tetap melaksanakan program-program sekolah.

 

Kepala SD Negeri 10 Lahat Yenni Heriyani Spd melalui pembina kesiswaan dan keagamaan Umi Musanah SAg mengungkapkan, karena cuaca yang tidak menentu saat ini, beberapa program sekolah yang dilaksanakan dilapangan bagaimana harus terlaksana, seperti di pekan kedua ini Jumat bersih tetap membersihkan walaupun di dalam kelas.

 

"Harusnya Jumat bersih, karena cuaca kurang mendukung untuk menghindari kaki kotor yang masuk ke kelas terpaksa untuk program Jumat bersihnya di dalam kelas masing-masing," ujarnya

 

Sambung Umi, biasanya membersihkan lingkungan sekolah seperti di belakang, lapangan disetiap sudut sekolah selalu dibersihkan oleh seluruh siswa .

 

Adapun, Jumat bersih ini dilakukan tiap pekan ke tiga tetapi ditukar dengan jadwal minggu kedua yaitu mengaji karena pengaruh cuaca yang kurang mendukung akhir-akhir ini.

 

Hujan yang tidak menentu saat ini, kebersihan lingkungan sangat perlu dijaga. Untuk itu pihaknya selalu mengingatkan kepada siswa untuk selalu membersihkan disetiap sudut kelas.

 

"Saat ini ada beberapa program yang kita tukar yang harusnya di minggu kedua tetapi kita laksanakan di minggu ketiga, hal tersebut program sekolah tetap kami jalankan walaupun ada beberapa halangan," ungkapnya.

 

 

Dirinya berharap, walaupun pengaruh cuaca pelaksanaan program disekolah tetap terlaksana, semua demi keberlangsungan seluruh siswa dan siswi serta para guru. (yani)

Kategori :

Terkait

Minggu 03 Mar 2024 - 20:51 WIB

Cuaca Mendung Jaga Lingkungan Sekolah