Cilor Masih Jajanan Primadona Anak-anak

FOTO YANI/LAPOS Pak lek penjual cilor keliling di Kota Lahat.--

LAPOS, Lahat – Cilor adalah makanan khas Sunda yang terbuat dari tepung tapioka atau yang biasa disebut “aci”, dimasak dengan cara aci dibalut dengan telur.

 

Merupakan jajanan yang populer di kalangan anak-anak, terutama di daerah Kota Lahat dan sekitarnya. Cara membuat cilor juga cukup mudah dan praktis.

 

Salah satu penjual cilor biasa disapa pak lek mengaku berjualan sudah 4 tahun dengan cara mendorong gerobak keliling serta mangkal didepan sekolah-sekolah.

 

"Saya sebelumnya merantau dari Bandung ke Lahat ini 4 tahun yang lalu, mencoba buka usaha makanan khas Bandung ini, Alhamdulillah banyak yang suka terutama di kalangan anak-anak," ujarnya.

 

Dirinya menambahkan, sudah membuka 4 cabang salah satunya ada di Taman kota dan Lapangan kuliner Bandar Agung lebihnya mangkal di sekolah-sekolah.

 

Cilor memadukan cilok berukuran kecil yang ditusuk menggunakan tusuk sate kemudian dibaluri adonan telur. Barulah adonan ini digoreng hingga lapisan telurnya renyah

 

"Untuk bahan utamanya dari tepung tapioka lalu ditambah penyedap dibentuk kecil-kecil dan ditusuk dengan tusuk sate setelah itu baru digoreng menggunakan telor agar terlihat lebih enak dan terasa," ungkapnya

 

 

Adapun, pihaknya hanya menjual Rp. 1.000 per tusuk dan dalam sehari mampu membawa 300 tusuk cilor bahkan lebih, karena peminatnya banyak dikalangan anak-anak sekolah. (yani)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan