Kenali Orang Yang Suka Kepo, Ini Bahayanya

Ilustrasi bahaya kepo. Sumber foto instagram-Yni/Lapos-

 

Lahat Pos - Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah kepo kan? Atau kamu punya kebiasaan stalking karena kepo? Padahal kepo berbahaya untuk kesehatan mental loh, memangnya kenapa ya berbahaya?

Istilah kepo atau knowing every particular object berarti rasa serba ingin tahu yang berlebihan tentang urusan atau kepentingan orang lain.

Kepo ini tidak hanya dilakukan oleh perempuan saja, tapi laki-laki juga melakukannya apalagi kalau baru putus cinta, langsung deh kepoin segala hal.

Nah, terkadang kepo ini tidak berbuah rasa puas atau lega tapi justru malah bikin kamu overthinking, insecure, dan suasana hati kamu makin memburuk bahkan bisa bikin kamu cemas yang berlebihan dan mempengaruhi kesehatan mental.

BACA JUGA:ASUS Zenbook DUO (UX8406), Pilihan Laptop Terbaik 2024 Dengan Processor Mumpuni

Ini dia alasan kenapa kebiasaan kepo berbahaya :

1. Jelas kepo bikin kamu nggak bahagia kebiasaan kepo yang merujung stalking bikin kamu gelisah dan terkadang membuatmu jadi membandingkan dirimu dengan orang lain.

2. Kepo membuat kamu terus memikirkan kekuranganmu padahal kamu harusnya bersyukur dan self-love loh yakin deh, tiap orang pasti punya kekurangan dan kelebihannya masing-masing.

3. Buat yang habis putus cinta, kepo bikin kamu nggak move on dan malah bikin kamu merasa patah hati lagi patah hati yang berkepanjangan ini bikin kamu terpuruk atau malah bikin kamu masuk ke fase quarter life crisis. 

BACA JUGA:Spek Ganas Harga Murah, Deretan HP Murah Meriah Tahun 2024, Harganya Bikin Nyaman Kantong

4. Kebiasaan kepo bikin kamu nggak berkembang karena kamu lebih sibuk ngurusin kepentingan orang lain, jadinya kamu lupa deh untuk meningkatkan kualitas diri

5. Kebiasaan kepo bisa bikin kamu diasingkan oleh teman-temanmu karena kamu dianggap bawel dan sipaling tau.

Akibat terlalu sering memberitahukan info-info hasil dari kepo kamu itu dia penjelasannya, jadi kurang-kurangin deh keponya. (*) 

Tag
Share