Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Pemkab Lahat Gelar Penanaman Pohon

Pj Bupati lakukan penanaman pohon.--

KORANLAPOS.COM - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia ( HLHS) Pemerintah Kabupaten Lahat melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menggelar kegiatan menanam pohon yang dilaksanakan di UP Produksi Batu Bara PT. BAU Kecamatan Merapi Barat, Kamis ( 27/6/2024 ).

 

Pada penanaman tersebut PT.Bara Alam Utama ( BAU) ditunjuk sebagai tuan rumah dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia ( HLHS ) 2024, dengan mengusung tema ; Penyelesaian Krisis Iklim dengan Inovasi dan Prinsip Keadilan untuk Lingkungan,. 

BACA JUGA:10 Penyebab Rambut Lepek dan Berminyak, Salah Satunya Karena Stress

Pj.Bupati Lahat Muhammad Farid. S.STP, M.Si menyampaikan,dalam upaya melakukan pengendalian terhadap perubahan iklim wajib untuk dilakukan indonesia bersama dengan negara-negara lain di dunia.

Aksi penanaman pohon ini merupakan rangkaian dari kegiatan tema HLHS 2024 adalah Penyelesaian Krisis Iklim dengan Inovasi dan Prinsip Keadilan.

BACA JUGA:Pulau Pahawang Lampung, menawarkan Keindahan Alam Bawah Laut

Sambung Farid, isu global warning yang menyebabkan terjadinya perubahan iklim memberikan pengaruh signifikan terhadap kehidupan manusia termasuk di indonesia perubahan iklim telah menyebabkan perubahan pola hujan naiknya muka air laut terjadinya badai dan gelombang tinggi serta dampak merugikan lainnya yang mengancam kehidupan masyarakat. 

Begitu banyaknya perusahaan -perusahaan memang sudah sewajarnya kita harus melestarikan alam yang ada di Kabupaten Lahat yang sungguh indah ini.

"Kalau berbicara pelestarian alam itu bukan hitungan hari atau bulan tapi hitungan tahun tetapi untuk merusak bisa hitungan hari tapi untuk melestarikan lingkungannya tahunan oleh karena itu kita harus memulai sejak dini." terang Farid. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan