7 Manfaat Kulit Lemon yang Perlu Kamu Ketahui Untuk Kesehatan

Manfaat Kulit Lemon yang Perlu Kamu Ketahui Untuk Kesehatan--

KORANLAPOS, Lemon merupakan buah yang kaya vitamin C dan bermanfaat dalam setiap resep kuliner. Selain mengandung vitamin C, lemon juga memiliki gizi yang begitu kaya.

Tak hanya kesehatan, lemon telah sering dimanfaatkan untuk kecantikan dan digunakan sebagai alat pembersih rumah tangga.

Ya, bukan hanya buahnya, ternyata kulit lemon juga bermanfaat bagi kesehatan.

Salah satu yang paling simple yakni, kulit lemon juga bisa dimanfaatkan untuk mencuci piring sebagai pengharum.

Kandungan kulit lemon diketahui, mengandung vitamin C5 sampai 10 kali lebih banyak, vitamin A dan beta karoten daripada perasan lemon.

BACA JUGA:Menggoda! Es Teller Sultan Kuah Kental Menyegarkan dan Lezat.

BACA JUGA:Resep Sate Kambing Ala Chef Rudy, Bau Prengus Minggat

Untuk lebih lengkapnya, berikut ini ada tujuh manfaat kulit lemon yang dapat membuat tubuh menjadi sehat dan bugar, sebagaimana dilansir dari Boldsky, Selasa (18/6).

1. Lawan Sel Kanker

Kulit lemon mengandung flavonoid dan salvestrol Q40 yang membantu dalam melawan sel kanker.

Dengan mengonsumsi kulit lemon, maka serangan kanker seperti kanker payudara, kanker usus besar dan kanker kulit bisa dicegah.

2. Kurangi Kolesterol

Kulit lemon dapat mengurangi kolesterol secara alami. Kulit buah yang menakjubkan ini kaya flavonoid polifenol yang membantu menurunkan kolesterol jahat.

3. Tulang Sehat

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan