Junjung Kebebasan Pers, Pj Bupati Lahat Dinobatkan Sahabat Pers, Inilah Sampaiannya

Junjung Kebebasan Pers, Pj Bupati Lahat Dinobatkan Sahabat Pers, Inilah Sampaianny. Foto dok lapos.a--

KORANLAPOS.COM - Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke-78 tahun 2024, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Selatan berikan penghargaan bergengsi :

"Sahabat Pers" kepada Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP MSi. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas perhatian dan kepedulian yang luar biasa terhadap kemajuan dunia pers di Kabupaten Lahat.

 

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua PWI Sumsel, Kurniadi ST, Senin (10/6/2024), yang menyatakan bahwa dedikasi Muhammad Farid dalam mendukung pers lokal patut diacungi jempol.

 

Namun, karena Muhammad Farid berhalangan hadir karena harus menyampaikan laporan pertanggungjawabannya ke Kemendagri, penghargaan diwakilkan kepada Asisten III Setda Lahat, Drs Majono MSi.

BACA JUGA:Lagi Santai, Inilah Enam Game Android Bertahan Hidup, Seru Loh

Ketua PWI Sumsel, Kurniadi, ST mengatakan, penghargaan "Sahabat Pers" ini adalah pengakuan atas semua upaya yang telah dilakukan oleh Muhammad Farid untuk mendorong kebebasan pers dan memastikan bahwa wartawan di Kabupaten Lahat dapat bekerja dengan independen juga profesional. 

 

"Terima kasih kepada Pj Bupati Lahat yang telah menunjukkan komitmen kuat terhadap nilai-nilai kebebasan pers dan transparansi. Beliau adalah contoh teladan bagi para pemimpin daerah lainnya," kata Kurniadi.

 

Kurniadi menambahkan, dari hasil laporan PWI Kabupaten Lahat, dalam masa kepemimpinannya, Pj Bupati Lahat selalu mendukung berbagai program yang digelar oleh rekan-rekan Pers di Kabupaten Lahat. Selain itu, juga memberikan akses yang lebih mudah dan cepat untuk mendapatkan informasi kepada para wartawan.

BACA JUGA:5 Tanaman Hias Membawa Keberuntungan, Yang Jarang Diketahui

"Keterbukaan informasi adalah kunci untuk menciptakan pemerintahan yang akuntabel dan kami (PWI Sumsel) sangat mengapresiasi hal tersebut," tuturnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan