Desain Mewah dan Menggoda, Ayo Ganti Mobil Mitsubishi XForce Sekarang!
Desain Mewah dan Menggoda, Ayo Ganti Mobil Mitsubishi XForce Sekarang! Foto : ilustrasi google --
KORANLAPOS - Siapa nih yang mau ganti mobil pada tahun 2024 ? sepertinya Mitsubishi XForce cocok nih untuk kamu.
Desain mewah tampilan menggoda membuat Mitsubishi XForce banyak diminati.
Mitsubishi XForce tampil dengan wajah baru yang seakan membuatnya telrihat muncul dari masa depan, lantas seperti ap sih Fitur, Harga serta Keunggulan Mitsubishi XForce ini ? berikut kami berikan informasi lengkapnya
Mitsubishi XForce ini memiliki mesin dengan kode 4A91 dengan berkapasitas 1.499 cc MIVEC DOHC 4 Silinder 16 katup yang dapat menghasilkan tenaga 105 PS di 6.000 rpm dan torsi 141 Nm di 4.000 rpm. Mesin tersebut masih sama dengan mesin yang dipakai oleh XPander.
BACA JUGA:5 Pilihan Beras yang Cocok untuk Penderita Diabetes
BACA JUGA:Mobil Listrik Tambah Banyak, PLN Siagakan 1.124 SPKLU Tersebar untuk Para Pemudik
Tenaga mesin XForce tersebut disalurkan melalui transmisi CVT. Mitsubishi XForce ini hanya memiliki satu varian saja yaitu varian automatis CVT.
XForce ini pun juga memiliki panjang 4.390 mm, lebar 1.810 mm, dan tinggi 1.660 mm dengan memiliki wheelbase 2.650 mm dan ground clearance 222 mm.
Mitsubishi XForce ini juga memiliki kelebihan lainnya yang jarang ditemukan di mobil sejenis SUV lainnya yaitu memiliki 4 mode berkendara diantaranya normal, wet, gravel dan mud. Mobil ini pun juga masih banyak memiliki fitur-fitur canggih lainnya yang sudah diterapkan seperti Hands-free Power Liftgate bagasi dengan sensor kaki, dan untuk audionya sendiri mobil ini sudah dilengkapi dengan speaker Yamaha yang disalurkan ke 8 speaker yang sudah terintegrasi dengan 4 Preset Equalizer serta fitur Speed Compensated Volume atau SCV.
BACA JUGA:Akun WhatshApp Palsu Catut Nama Pj Bupati Lahat, Ini Katanya
BACA JUGA:18 Hari Volume Sampah Meningkat
Untuk bagian pengereman mobil ini sudah dilengkapi dengan ABS, EBD, BA dan fitur keselamatan lainnya XForce ini sudah dilengkapi dengan 4 buah airbags, fitur ADAS, Active Stability Control, Hill Start Assist, Blind Spot Warning, Rear Cross Traffic Alert, Tire Pressure Monitoring System. Tidak hanya itu Mitsubishi XForce ini memiliki 2 Varian tipe yaitu Ultimate dan Exceed dengan pilihan warna yang menarik yaitu Grapwhite Gray Metalic, Energetic Yellow, Quartz White Pearl, Jet Black Mica, Blade Silver, dan Red Metalic.
Bagi anda yang tertarik dengan Mitsubishi XForce ini dibandrol dengan dua harga yang berbeda yaitu untuk varian Ultimate Rp412.900 Juta dan untuk varian Exceed Rp379.900 Juta. Mitsubishi XForce ini sangat cocok sekali bagi anda yang ingin tampil kece dan menarik dengan mobil yang memiliki design yang modern untuk di pakai saat ini.