Prioritas Pembangunan Jalan Rusak

Pj Bupati Lahat Muhammad Farid--

LAPOS, Lahat - Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSi meminta kepada Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) dan Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan (PRKPP) Lahat untuk memprioritaskan pembangunan jalan jalan rusak.

 

"Bayangkan keluarga kita sakit lalu jalan rusak, seperti apa dampaknya. Jadi pembangunan harus terukur dan di tahun 2025 harus dientaskan. Terutama jalan-jalab poros utama difokuskan," kata M Farid, kemarin.

 

Menurutnya, bahwa memang ada jalan yang dipakai perusahaan, namun masyarakat juga menggunakannya untuk aktifitas sehari-hari. "Jadi ajak perusahaan untuk sama-sama diskusi agar permasalahan tidak berlarut larut," ujarnya.

 

Bukan hanya jalan, M Farid telah meminta Sekda Lahat Chandra untuk membantu dalam tim percepatan pengembangan pariwisata. "Masing masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bertanggungjawab di tiap satu wisata," ujarnya.

 

Selain itu, pihaknya mulai menfokuskan semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Lahat dengan mengundang masyarakat pada even-even dan menikmati wisata yang ada di Lahat. "Jadi mulailah mendata kebutuhan apa, misalnya lahanya sudah ilalang tinggi, maka tolong camat kumpulkan desa desa dan masyarakat untuk dialog bergotong royong," ujarnya.   

 

Ditambahkannya, mudah-mudahan di tahun 2025 semua pembangunan dan pelayanan sesuai regulasi yang ada. Pihaknya pun optimis bila saling bahu membahu, maka terwujudlah Lahat berfaeda dan bermatabat.

 

 

"Kedepan 38 seluruh OPD dipantau progres dan inovasinya. Saya pun bergabung ke group whatshaap setiap OPD, dan ingin masuk secara detail terkait pembangunan - pembangunan," ujarnya. (zki)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan