10 Desa Dinilai Lomba BBGRM

FOTO IST Tim penilai dari DPMD Empat Lawang saat melakukan penilaian di salah satu Desa peserta lomba BBGRM. --

LAPOS, Empat Lawang - Sebanyak 10 Desa di 10 Kecamatan di Kabupaten Empat Lawang dinilai, dalalam lomba Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tingkat Kabupaten Empat Lawang.

 

Nantinya, Desa pemenang loma BBGRM tingkat Kabupaten Empat Lawang ini, akan mewakili Kabupaten Empat Lawang dilomba BBGRM tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), tahun 2024 ini.

 

Kepala DPMD Kabupaten Empat Lawang Agus Rochman Basuki melalui Kabid Pembangunan Kawasan Pedesaan Tianur, mengatakan, tujuan dari BBGRM ini untuk menanamkan nilai-nilai sosial terutama dalam aspek kegotong royongan.

 

"Budaya gotong royong ini merupakan ciri khas budaya kita, yang secara turun-temurun sudah mengakar, terpihara dan sudah menyati dalam kehidupan masyarakat," kata Tianur, Senin (4/3).

 

Selain itu lanjut Tia, kegiatan gotong royong dilingkungan masyarakat, terutama pada kawasan pedesaan. Itu semua dapat dilihat diberbagai momen.

 

 

Diantaranya itu kegiatan yang berkaitan dengan urusan masyarakat, adat istiadat, kekerabatatan, keagamaan dan kegiatan pelaksanaan pembangunan di pedesaan," ujarnya. (smt)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan