Jelang Peda KTNA 2025, Dinas Kominfo Empat Lawang Sebar Ratusan Umbul-Umbul di Titik Vital Kabupaten
Tim Humas Kominfo Empat Lawang saat merakit umbul - umbul Peda KTNA Sumsel. Foto Sumantri _ Koranlapos _ Lahat Pos--
LAPOS,EMPAT LAWANG – Menyambut pelaksanaan Pekan Daerah Kontak Tani Nelayan Andalan (Peda KTNA) Sumatera Selatan 2025, Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Empat Lawang memasang ratusan umbul-umbul di berbagai titik strategis wilayah tersebut.
Pemasangan dilakukan di sejumlah lokasi vital, seperti Jembatan Musi 1 Tebing Tinggi, pintu masuk Kabupaten Empat Lawang, rumah dinas Bupati dan Wakil Bupati Empat Lawang, Tugu Empat Lawang, serta kawasan Pulau Emas Tebing Tinggi yang akan menjadi pusat kegiatan Peda KTNA 2025.
BACA JUGA:Ternyata ini Manfaat Cumi-Cumi Untuk Kesehatan Tubuh, Cocok Bagi Yang Program Diet
Kepala Dinas Kominfo Empat Lawang, H. Azhari, mengatakan bahwa pemasangan umbul-umbul ini merupakan bentuk dukungan dan partisipasi dalam menyemarakkan perhelatan besar tingkat provinsi tersebut.
“Kami berharap kegiatan ini dapat menambah semangat masyarakat serta menciptakan suasana meriah menjelang Peda KTNA 2025 di Empat Lawang,” ujar Azhari, Sabtu (31/10/2025).
Ia juga mengimbau seluruh masyarakat untuk turut berpartisipasi menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan, serta menyambut para tamu dari berbagai daerah dengan keramahan khas Empat Lawang.
BACA JUGA:Pemkab Lahat Rakor Rencana Unjuk Rasa Gemapala, Wabup Desak Perbaiki Jalan
“Mari bersama-sama kita sukseskan Peda KTNA 2025 dengan menjadi tuan rumah yang baik dan membanggakan,” tambahnya. (smt)